HUT Ke-2 Blogger Detik Jakarta


BALA TIDAR

HADIRI HUT Ke-2 BLOGGER DETIK

Serangkaian agenda acara sengaja digelar oleh Komunitas dblogger(baca: the blogger) dalam rangka Hut Ke-2nya yang mengusung tema Bloggereaction. Dengan tema ini diharapkan segenap blogger yang bernaung di bawah bendera detik, dapat lebih menggali ide postingan yang positif dan bermanfaat bagi kehidupan bersama.  Kegiatan yang digelar meliputi blogging contest bertema “blogger for safety riding” dan rangkaian roadshow kampanye ke sekolah-sekolah dalam rangka penyadaran tertib berlalu-lintas yang bekerjasama dengan Polda Metro Jaya di lima wilayah DKI Jakarta. Dan sebagai puncak rangkaian peringatan, berlangsung Blogger Sharing Community di Gandaria Mall, 23 Januari 2011.

Run down acara meliputi: pembukaan, hiburan dari Sky Silver band, talkshow “safety riding”, talkshow sharing antar komunitas, serta bincang-bincang bareng Raditya Dika. Blogger Sharing Community sendiri digagas untuk dapat saling mempertemukan berbagai komunitas blogger yang eksis di Indonesia. Hadir pada kesempatan tersebut antara lain, Seruit Lampung, dblogger Banten, BHI Jakarta, BeBlog Bekasi, Mercusian Jakarta, Kompasiana, Koboi,  Blogor Bogor, Bumiblogger Sukabumi, Blogger Vaganza Bandung, dot “S” Semarang, Pendekar Tidar Magelang, dblogger Surabaya, dan Anging Mamiri Makasar.

Dalam sesi sharing community, masing-masing komunitas berkisah mengenai latar belakang terbentuknya komunitas masing-masing, agenda kegiatan, program-program yang dilakukan, hingga berbagi cerita dan pengalaman unik yang dialami. Ada yang bercerita tentang komunitasnya yang baru terbentuk dua hari. Ada komunitas yang sama sekali belum pernah menyelenggarakan kopdar. Ada komunitas yang sukses menggalang dana beasiswa berujud kambing. Benar-benar penuh warna, dan sesekali terdengar gelak tawa gemuruh memenuhi arena. Sesi ini sangat seru, menarik, dan hadirinpun sangat antusias menyimak para pembicara, hingga waktu yang dijadwalkan molor 1,5 jam lebih.

Tak lupa pada sesi tersebut, Bala Tidar juga mendapatkan kehormatan untuk berbagi cerita mengenai gerak blogger di Bhumi Tidar. Mulai dari awal pembentukannya, asal-usul nama Pendekar yang disandang, dan agenda yang digelar hingga rencana program ke depan. Saat Bala Tidar bertutur, bahwasanya di awal pertemuan-pertemuannya ada salah satu Bala Tidar yang tidak tahu sama sekali arti istilah kopdar(kopi darat) dan kemudian meng-otak atik gathuk-nya menjadi Komunitas Pendekar Tidar, serempak hadirin tertawa tanpa komando!

Bila CahAndong punya “jumintenan”, TPC punya “ngompol” untuk mengistilahkan kopdaran rutin mereka, maka Magelang yang menyandang gelar sebagai kota gethuk memiliki “gethukan” sebagai ikon kopdarannya. Glenak-glenik methuk malem mingguan merupakan forum kopdar rutin yang digelar Sabtu sore pukul 15.00 pada Minggu I dan III setiap bulannya. Forum ini bisa sekedar ngobrol ngalor ngidul tak tentu arah dan tak serius, namun bisa juga menjadi obrolan yang serius untuk berurun rembug tentang berbagai hal kekinian. Intinya semua mbanyu mili dan mengikuti kebutuhannya.

Dalam forum inipun Bala Tidar diberikan kesempatan untuk mensosialisasikan program beasiswa ayam babon untuk anak Merapi yang digagas oleh Rumah Pelangi, dengan dukungan penuh Bala Tidar. Rencana agenda ke depan berupa lomba menulis tingkat pelajar SLTP-SLTA se-Kedu Raya bertema “1001 Sisi Erupsi Merapi” dan seminar internet sehat juga sempat disinggung secara panjang lebar.

Acara bertambah sumringah dan meriah saat detik-detik pengumuman pemenang blogging contest. Lebih surprise lagi ketika ternyata sang pemenang utama adalah seorang guru BK dari sebuah SMP di Kota Magelang. Walhasil, dua buah blackberry, piagam penghargaan dan merchandise diboyong ke Bhumi Tidar. Selamat Pak……..kapan-kapan monggo rawuh di gethukannya Bala Tidar! (kisah blackberry di SOLO terulang kembali….rekooor)

Tidak hanya rangkaian acara yang berlangsung meriah, banyak rekan blogger yang penasaran dengan Bala Tidar. Pada kesempatan rehat di belakang, mereka mendekat dan berbincang banyak hal dengan Bala Tidar. Usut punya usut, ternyata rata-rata dari mereka berasal dari wilayah Kedu Raya, ada bahkan anak Kajoran yang sudah 2 tahun mengadu nasib di ibukota.

Pertanyaan yang senantiasa membuat Bala Tidar tersipu malu adalah “kapan rekan-rekan blogger Magelang mengundang kami?” Nah loe……..gimana Bala Tidar? Monggo segera diagendakan aspirasi tersebut!

Poin terpenting dari puncak HUT dblogger adalah satu wahana komunikasi langsung para aktivis penggerak komunitas blogger di Nusantara. Harapannya dari silaturahmi tersebut akan terlahir satu program kerja sama sebagai wujud semangat kegotong-royongan kita semua. Semoga ke depan kiprah blogger semakin nyata dan bermanfaat bagi nusa dan bangsa. Salam blogger dari Bhumi Tidar tercinta.

Taman Sari, 24 Januari 2011


13 tanggapan untuk “HUT Ke-2 Blogger Detik Jakarta”

  1. good’s mas nanang tentang penjabaran progam2 pendekartidar di acara ultah dblogger. 😀

    OIYA, anak kajoran itu yang saya tahu baru 1 tahun mengadu nasib dijakarta,,hihihi